Jadwal dan Live Streaming MotoGP Qatar 2022

MotoGP Qatar 2022 di Sirkuit Losail akan menjadi seri pembuka MotoGP musim ini, Minggu (6/2). Berikut jadwal MotoGP Qatar 2022 dan live streaming MotoGP Qatar.

Setelah vakum 4 bulan, MotoGP 2022 akan dimulai akhir pekan ini pada balapan MotoGP Qatar yang berlangsung di Sirkuit Losail pada 4-6 Maret.

Jadwal MotoGP Qatar 2022 akan dimulai dengan dua latihan bebas para Jumat (4/3). Disusul dua latihan bebas dan babak kualifikasi pada Sabtu (5/3).

Jadwal MotoGP Qatar akan ditutup dengan balapan pada Minggu (6/3) mulai pukul 22:00 WIB. Sementara itu balapan Moto3 Qatar akan dimulai pukul 19:00 WIB dan Moto2 Qatar mulai pada 20:20 WIB.

Live streaming MotoGP Qatar 2022 bisa disaksikan melalui CNNIndonesia.com dengan mengklik tautan ini. Sementara siaran langsung balapan MotoGP Qatar akan disiarkan stasiun televisi Trans7.

Musim lalu MotoGP Qatar dimenangi Maverick Vinales yang masih memperkuat Yamaha. Vinales sukses mengalahkan Johann Zarco dan Francesco Bagnaia.

Setelah MotoGP Qatar, Indonesia akan menggelar balapan kedua pada MotoGP Mandalika 2022 di Sirkuit Mandalika pada 18-20 Maret mendatang.

Jadwal MotoGP Qatar 2022

Jumat 4 Maret

FP1 17:40-18:25 WIB
FP2 22:00-22:45 WIB

Sabtu 5 Maret

FP3 17:15-18:00 WIB
FP4 21:20-21:50 WIB
Kualifikasi 22:00-22:40 WIB

Minggu 6 Maret

Race 22:00 WIB

Live streaming/ Siaran Langsung Trans7

Related posts