Siapkan Konsep Metaverse untuk Pernikahan Putrinya, Danny Pomanto: Perkawinan Rakyat Jelata yang Dikemas dengan Baik

Siapkan Konsep Metaverse untuk Pernikahan Putrinya, Danny Pomanto: Perkawinan Rakyat Jelata yang Dikemas dengan Baik

Lesartweek.com, MAKASSAR – Wali Kota Makassar Moh Ramdhan Pomanto menyiapkan konsep metaverse untuk pernikahan putri sulungnya, Aura Aulia Imandara Ramdhan yang akan digelar pada 5 Mei 2022 mendatang.

Menurutnya, sebagai pemimpin yang menggagas Makassar menuju kota metaverse kata dia perlu memulai dari hal terkecil.

“Harus mulai dari pemimpinnya, upaya memberikan perbuatan komitmen itu dan harus ada “taro ada taro gau”, apa yang dibicarakan, satu kata satu perbuatan,” kata Danny sapaannya, Minggu (27/3/2022).

“Kebetulan saya ada hajatan keluarga anak tertua kawin, maka kami memulai dengan teknologi metaverse ini tentu memperkuat budaya kita,” imbuhnya.

Salah satu contohnya yakni Danny akan membuat undangan secara virtual yang ia sebut sebagai “Mappatabe metaverse”.

“Jadi orang bisa lihat bagaimana saya mappatabe di undangan. Jadi ini adalah mappatabe dengan gaya metaverse. Insyaallah kita akan bikin sebentar dengan pakaian adat tidak lain adalah mappatabe metaverse,” ujarnya.

Pernikahan ini rencananya akan mengangkat tema “Suatu Saat di Desa Sulawesi Selatan” dengan menjadikan spot 24 kabupaten/kota di Sulawesi Selatan terintergrasi jadi satu.

Konten kreatornya kata Danny pun telah berkeliling di Sulsel untuk mengambil spot-spot, baik yang sudah populer maupun yang belum populer dengan model lengkap.

“Tiga dimensi seperti rumah Bugis, rumah Makassar dan rumah Toraja. Yang satu bisa mewakili rumah Mandar atau Rumah Mamasa, dua Rumah Toraja, dua Rumah Bugis Makassar,” sebut Mantan Dosen Arsitek Unhas ini.



#Siapkan #Konsep #Metaverse #untuk #Pernikahan #Putrinya #Danny #Pomanto #Perkawinan #Rakyat #Jelata #yang #Dikemas #dengan #Baik

Sumber : fajar.co.id

Related posts